![]() |
Pangdam Iskandar Muda Mayjen TNI T Abdul Hafil Fuddin MH, menyematkan tanda kelulusan pada seorang Bintara lulusan terbaik beberapa waktu lalu. |
Aceh, Stratak-News | TNI Angkatan Darat (AD) kembali membuka pendaftaran dan memberi kesempatan kepada pemuda/i Indonesia, khususnya di wilayah Aceh untuk bergabung menjadi Bintara Prajurit Karier (PK) Reguler 2018 dengan pangkat Sersan Dua (Serda) setelah lulus pendidikan.
Hal itu disampaikan Kepala Ajudan Jenderal Iskandar Muda (Kaajendam IM), Kolonel Caj M Yusuf Nasution SSos, kepada Serambinews.com, Selasa (31/7/2018).
Menurut Kolonel Yusuf, untuk pendaftaran Bintara PK Regular telah dibuka melalui website www.ad.rekrutmen.tni.mil.id dan berakhir pada minggu kedua (12 Agustus 2018).
“Untuk pendaftaran ulang dimulai 13 sampai 27 Agustus 2018, di Ajendam Jalan Nyak Adam Kamil II Neusu Jaya, Kecamatan Baiturrahman, Banda Aceh atau di Ajenrem 011/Lilawangsa dan Ajenrem 012/Teuku Umar,” kata Kaajendam IM.
Untuk persyaratan calon Bintara PK Reguler, di antaranya pria, sehat jasmani dan rohani, Warga Negara Indonesia, beriman dan bertakwa kepada Tuhan yang Maha Esa, setia pada Negara Kesatuan Republik Indonesia, Pancasila dan UUD 1945.
Berijazah SMA/MA/SMK sederajat, usia minimal 17 tahun 9 bulan, maksimal 22 tahun pada saat pendidikan pertama, memiliki tinggi badan sekurang-kurangnya 163 cm untuk laki-laki dan 157 cm untuk Perempuan serta memiliki berat badan seimbang menurut ketentuan yang berlaku.
“Hal-hal yang kurang jelas dapat dikunjungi website pendaftaran,” pungkas Kolonel M Yusuf.
Komentar