TALIABU – Pemerintah Kabupaten Pulau Taliabu (Pultab) resmi melaksanakan seleksi kompetensi dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi tahun 2019. Tes dengan sistem computer asissted tes (CAT) ini di selenggarakan di Gedung sekolah SMP Negeri 1 Taliabu Barat, Desa Bobong, Kecamatan Taliabu Barat, Minggu (23/2).
Pelaksanaan ujian SKD seleksi CPNS Kabupaten Pulau Taliabu jumlah peserta yang lolos passing grade pada ujian SKD hari pertama memang meningkat dibanding tahun lalu.
Berdasarkan penelusuran, sebanyak 374 orang dijadwalkan mengikuti tes dihari pertama. Meski begitu, terdapat 12 peserta tidak mengikuti ujian. Rinciannya, sesi pertama, 1 orang. Kedua, 2. Ketiga, 1 dan ke lima, 8 orang.
Dalam seleksi ini terbagi dalam lima sesi. Pada sesi pertama, 75 orang, sesi ke dua, 75 orang, sesi ke tiga 74 orang, sesi ke empat 75 orang dan sesi ke lima 75 orang.
Diakhir pelaksanaannya, tercatat 61 orang peserta disinyalir berhasil melewati nilai skor ambang batas yang ditentukan, yakni Tes Karakteristik Pribadi (TKP) skor minimal 126, Tes Intelegensia Umum (TIU), 80 dan Tes Wawasan Kabangsaan (TWK), 65.
Rinciannya, yang berhasil lolos pada Seleksi Kompetensi Dasar ini, sesi pertama, 9 orang. Kedua, 14. Ketiga, 12. Keempat , 10 orang dan Kelima 16 orang. (Al)
Komentar